Tuntas, Keresahan Serikat Buruh di Bandung Barat Terkait Janji Politik Bupati

- Penulis

Jumat, 26 Agustus 2022 - 12:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Perwakilan serikat pekerja/buruh se KBB mengadakan Audiensi bersama Plt Bupati Hengky Kurniawan (Foto: Abdul).

Bandung Barat, SekitarKita.net,- Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kabupaten Bandung Barat (KBB) Hengky Kurniawan akhirnya temui perwakilan serikat buruh se-Bandung Barat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Audiensi tersebut merupakan buntut dari aksi unjuk rasa para buruh yang menuntut realisasi janji politik pasangan Aa Umbara-Hengky Kurniawan (Akur) saat kampanye dahulu.

Sekretaris Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI), Dede Rahmat mengatakan, hasil audiensi barusan dari kontrak politik poin per pon sudah bisa dijawab tuntas.

“Hanya permasalahannya barusan juga saya sampaikan bahwa kontrak politik yang dibuat dulu itu tidak semata-mata tanpa dibahas poin per poin terlebih dahulu,” katanya usai audiensi di Kantor Bupati Bandung Barat, Jumat 26 Agustus 2022.

Sekjen FSPMI Jabar, Dede Rahmat (Foto; Abdul)

Dikatakan Dede, Plt Bupati Bandung Barat juga menyampaikan tentang perumahan dan segala macamnya. Namun, pihaknya tetap menganggap hal itu belum terlaksana.

“Karena memang awal ceritanya tentang perumahan pun pembahasannya bersama dengan empat serikat pekerja, mulai dari persyaratan dan segala macamnya kalau ini kan tiba-tiba rumah bersubsidi itu sudah ada,” terangnya.

“Tapi kan teknis dan persyaratannya seperti apa dan peruntukannya untuk siapa kan belum jelas,” sambungnya.

Kendati demikian, Dede mengatakan terkait dengan perumahan bagi para buruh, Plt Bupati meminta pihaknya untuk melakukan survei secara langsung yang berlokasi di Gunung Bentang.

Video pernyataan Sekjen FSPMI Jabar, Dede Rahmat usai pertemuan dengan Plt Bupati Hengky Kurniawan (video: reporter Abdul)

“Kalau soal bis antar jemput karyawan juga saya sampaikan bahwa kita yang membuat kontrak politik, sehingga kita yang paham apa yang dimaksudkan dalam kontrak politik tersebut,” terangnya.

Baca Juga:  Kondisi Rapuh, Bak Truk Sampah Copot hingga Terjadi Kemacetan di Padalarang KBB

Ia menilai, adanya bis antar jemput tadinya ketika perumahan itu sudah jadi, maka bis antar jemput itu diperuntukkannya dari perumahan buruh ke tempat kerjanya.

“Jadi bukan mondar-mandir seperti kendaraan umum. Sehingga, ketika nanti ada tiga titik perumahan maka butuh tiga unit bis antar jemput tersebut,” tegasnya.

“Mudah-mudahan dalam sisa waktu kepemimpinan beliau bisa terlaksana,” tandasnya 

Terkait hal-hal teknis lainnya, lanjut dia, pihaknya bakal melakukan pembahasan lebih lanjut dalam LKS Tripartit, salah satunya tentang rekomendasi UMK, tuntutan penolakan UU Nomor 12 tahun 2022 tentang P3 dan lainnya, termasuk penentuan UMK untuk 2023.

“Itu kita minta dioptimalkan peran serta LKS Tripartit dan Dewan Pengupahan. Contoh kecil anggota serikat buruh saja di KBB ada 2.700 orang, dan paling sekitar 7.00 orang yang sudah punya rumah.

Artinya, tambah dia, 2.000 orang ini gak punya rumah. Kebanyakan tinggal di mertua, ngontrak dan lainnya. Jadi mereka lebih banyak yang belum memiliki rumah.

“Harapan kita dengan adanya regulasi Omnibus law yang merugikan buruh dan UMK yang tidak naik. Sebetulnya ada terobosan-terobosan yang dijalankan oleh Plt ini dalam kontrak politiknya. Itu akan terjawab semua sebetulnya,” pungkasnya.*** 

Reporter: Abdul Kholilulloh 

copyright by Sekitar Kita

Berita Terkait

Partai Golkar Jabar Terima Anugrah Keterbukaan Informasi Badan Publik Katagori Parpol Paling Informatif
Sekretaris DPW FSPMI Jabar tanggapi aksi demo buruh berujung kisruh di Bekasi
Hujan deras, pohon tumbang timpa warung di Padalarang Bandung Barat
Pengendara ngeluh, aksi demo buruh lumpuhkan akses jalan Padalarang KBB
Tegang, Aksi Unras buruh Bekasi terlibat cekcok dengan pengendara motor
Jawab tantangan Pj Gubernur Jabar, buruh lumpuhkan jalur KBB hingga Gedung Sate
Kebakaran PT Ascott Cimareme, Damkar KBB terkendala aksi unjuk rasa buruh
Pastikan Bantuan Aspirasi Kang Ace Diterima, Ketua IIPG Jabar Kunjungi Warga KPM di Bandung Barat

Berita Terkait

Kamis, 30 November 2023 - 21:50 WIB

Partai Golkar Jabar Terima Anugrah Keterbukaan Informasi Badan Publik Katagori Parpol Paling Informatif

Kamis, 30 November 2023 - 18:02 WIB

Sekretaris DPW FSPMI Jabar tanggapi aksi demo buruh berujung kisruh di Bekasi

Kamis, 30 November 2023 - 17:34 WIB

Hujan deras, pohon tumbang timpa warung di Padalarang Bandung Barat

Kamis, 30 November 2023 - 13:52 WIB

Pengendara ngeluh, aksi demo buruh lumpuhkan akses jalan Padalarang KBB

Rabu, 29 November 2023 - 21:46 WIB

Tegang, Aksi Unras buruh Bekasi terlibat cekcok dengan pengendara motor

Rabu, 29 November 2023 - 15:33 WIB

Kebakaran PT Ascott Cimareme, Damkar KBB terkendala aksi unjuk rasa buruh

Senin, 27 November 2023 - 21:05 WIB

Pastikan Bantuan Aspirasi Kang Ace Diterima, Ketua IIPG Jabar Kunjungi Warga KPM di Bandung Barat

Senin, 27 November 2023 - 11:47 WIB

Kang Ace Sebut Penetapan Biaya Haji 2024 Dihadapan para Tokoh Agama, Begini Katanya

Berita Terbaru

Bandung Barat

Hujan deras, pohon tumbang timpa warung di Padalarang Bandung Barat

Kamis, 30 Nov 2023 - 17:34 WIB