Ramaikan Hari Jadi ke 422, Penampilan Padi Reborn Hipnotis Ribuan Penonton di Kabupaten Tegal

- Penulis

Senin, 29 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Padi Reborn ramaikan puncak perayaan hari jadi ke 422 Kabupaten Tegal (foto: info Tegal) 

TEGAL | SekitarKita.NET,– Puncak perayaan hari jadi ke 422 Kabupaten Tegal diwarnai aksi hiburan band legendaris Padi Reborn. Keseruan pecah sesaat Padi naik keatas panggung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pendengar Mahadewi itu mulai serentak berteriak menggema usai Fadli datang dan hadir untuk menyapanya penonton.

Konser super megah di lapangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tegal itu betajuk ‘Melangkah Maju’ sukses membuat heboh masyarakat Kabupaten Tegal dan sekitarnya.

Grup band yang lahir sejak 1997 itu mengajak para penonton untuk bernostalgia dengan lagu-lagu mereka. 

“Penampilan kelompok musik Padi Reborn ini merupakan rangkaian acara Pesta Rakyat Slawi Ageng dalam rangka merayakan Hari Jadi ke-422 Kabupaten Tegal,” kata Lisda warga Kesuben, Kecamatan Lebaksiu Slawi, Kabupaten Tegal kepada Triberita.com, Minggu (28/05/2023).

“Rame banget acaranya, penuh mulai dari lapangan hingga ke jalan raya,” sambungnya.

Lisda menyebut, sesaat penonton Padi semakin menggelora setelah menyanyikan lagu populernya yakni Mahadewi, suara penonton pun riwuh gemuruh menantikan suaranya.

“Group band Padi reborn juga memperkenalkan lagi tentang sejarah dan legendanya saat masa lalu,” ujarnya.

Dijelaskan ia kembali, penonton pun ikut menyanyikan lantunan lagu dengan suka cita.

“Tadi membawakan sejumlah lagu seperti Semua Tak Sama, Mahadewi, Sobat, lagu kesukaan suami saya pas kenal awal pacaran,” jelasnya.

Ia menjelaskan, melihat Group band padi terlebih vocalis Fadli, dirinya mengaku bahagia bisa mewarnai hiburan di Kabupaten Tegal.

Sementara itu, Bupati Tegal Umi Azizah, terlihat hadir secara langsung bersama dengan pejabat lainnya dari unsur Forkopimda, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan lainnya.

Baca Juga:  Proyek Jalan Selatan Mandek, Warga Bandung Barat Desak Plt Bupati Hengky Gerak Cepat

Di sela-sela acara, Bupati Tegal juga sempat memberikan hadiah secara simbolis kepada para pemenang merias kendaraan saat kegiatan pawai gunungan hasil bumi.

Tak hanya itu, aksi Piyu juga terlihat menonjol memainkan gitarnya. Momen kemeriahan Padi Reborn itu terus menggema usai dirinya memainkan gitar andalannya dan memainkan petik khas yang dipermainkannya.

Tak hanya bermain dengan format band lengkap, Padi Reborn juga memainkan lagu-lagunya dengan kombinasi orkestra.

Hingga berlangsungnya akhir acara, kemeriahan hiburan itu juga diwarnai aksi kembang api yang menyala dibelakang panggung Padi Reborn.

copyright by Sekitar Kita

Berita Terkait

Sempat hilang kontak selama 17 tahun, Caleg DPRD Selli Novalia Putri soroti kasus Nelis TKW asal Karawang
Tuai polemik, GMNI Evaluasi kinerja PJS Walikota Bekasi, ini penyebabnya
Buntut pengrusakan mobil saat demo buruh di Bekasi, ‘Bang Jago’ nunduk saat diringkus Polisi
Talk show Milenial, Anggota DPRD Jabar ajak pemilih pemula di Karawang untuk tidak golput
Ketuk pintu langit, ribuan warga KBB padati konser amal peduli Palestina di wisata Ciburuy
Warga Sambut Teh Rita Ketua IIPG Golkar Jabar, saat Bantu Lanjutkan Program Keserasian Sosial
Geger, warga Padalarang Bandung Barat temukan mayat didalam rumah kontrakan
Hasil Kerjasama yang Terjalin, Penyanyi Ashanty Dapat Penghargaan dari Korea, Begini Katanya

Berita Terkait

Senin, 4 Desember 2023 - 20:40 WIB

Sempat hilang kontak selama 17 tahun, Caleg DPRD Selli Novalia Putri soroti kasus Nelis TKW asal Karawang

Senin, 4 Desember 2023 - 11:17 WIB

Tuai polemik, GMNI Evaluasi kinerja PJS Walikota Bekasi, ini penyebabnya

Senin, 4 Desember 2023 - 01:50 WIB

Buntut pengrusakan mobil saat demo buruh di Bekasi, ‘Bang Jago’ nunduk saat diringkus Polisi

Minggu, 3 Desember 2023 - 22:00 WIB

Talk show Milenial, Anggota DPRD Jabar ajak pemilih pemula di Karawang untuk tidak golput

Minggu, 3 Desember 2023 - 14:03 WIB

Ketuk pintu langit, ribuan warga KBB padati konser amal peduli Palestina di wisata Ciburuy

Sabtu, 2 Desember 2023 - 20:27 WIB

Geger, warga Padalarang Bandung Barat temukan mayat didalam rumah kontrakan

Sabtu, 2 Desember 2023 - 04:42 WIB

Hasil Kerjasama yang Terjalin, Penyanyi Ashanty Dapat Penghargaan dari Korea, Begini Katanya

Sabtu, 2 Desember 2023 - 02:37 WIB

Ratusan Relawan Bandung Barat Sepakat Menangkan Kembali Tubagus Ace Hasan Syadzily untuk DPR-RI Periode Berikutnya

Berita Terbaru